WAHYUNI, DIAN (2024) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR CERITA RAKYAT TANA LUWU PADA TEMA TEMPAT TINGGALKU TERINTEGRASI PENDIDIKAN KARAKTER DI KELAS IV SDN 657 PASSAMPA KABUPATEN LUWU. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.
Text
REPO.PDF Download (13MB) |
|
Text
PUSTAKA.pdf Download (122kB) |
|
Text
ABSTRAAK.pdf Download (184kB) |
Abstract
ABSTRAK
Dian Wahyuni, 2024. “Pengembangan Bahan Ajar Cerita Rakyat Tana Luwu
Pada Tema Tempat Tinggalku Terintegrasi Pendidikan Karakter di Kelas
IV SDN 657 Passampa Kabupaten Luwu”. Skripsi Program Studi
Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu
Keguruan Institut Agama Islam Negeri Palopo. Pembimbing (1) Nursyamsi
pembimbing (II) Firman.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebutuhan pengembangan
bahan ajar, mengetahui desain bahan ajar cerita rakyat tana luwu, kevalidan dan
kepraktisan produk terhadap pengembangan bahan ajar di kelas IV SDN 657
Passampa Kabupaten Luwu.
Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development,
yang mengacu pada model 4D yang terdiri dari empat tahap, yaitu Define
(Pendefinisian), Design (Perancangan), Develop (Pengembangan), Disseminate
(Penyebaran). Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan observasi,
wawancara, dan angket. Data dianalisis secara deskriptif kuantitatif dan kualitatif.
Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar validasi ahli desain,
lembar validasi ahli bahasa, dan angket respon pendidik dan peserta didik.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa, kevalidan bahan ajar dinilai oleh
validator ahli desain memperoleh 84% dengan kategori “Sangat valid” dan hasil
validasi ahli bahasa diperoleh kelayakan mencapai 84% temasuk dalam kategori
“Sangat valid”, selanjutnya peneliti memberikan angket kepraktisan kepada
peserta didik dan pendidik, hasil respon pendidik terhadap bahan ajar ini
memperoleh 91% dengan kategori “Sangat praktis” dan respon peserta didik
berada pada persentase 83% kategori praktis. Dengan demikian dapat disimpulkan
bahwa produk bahan ajar yang dikembangkan sangat valid dan praktis untuk
digunakan dalam proses pembelajaran.
Kata Kunci: Pengembangan, Bahan Ajar, Cerita Rakyat Tanah Luwu
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu sosial > 370 Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Unnamed user with email musdalipa834@gmail.com |
Date Deposited: | 12 Aug 2024 02:26 |
Last Modified: | 12 Aug 2024 02:26 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/9274 |
Actions (login required)
View Item |