PENGARUH IKLAN DAN PROMOSI PENJUALAN TERHADAP MINAT BELI E–COMMERCE TIKTOK SHOP PADA GENERASI Z DI KOTA PALOPO

Anggraeni, Wita (2024) PENGARUH IKLAN DAN PROMOSI PENJUALAN TERHADAP MINAT BELI E–COMMERCE TIKTOK SHOP PADA GENERASI Z DI KOTA PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (564kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (580kB)
[thumbnail of REPOSITORY.pdf] Text
REPOSITORY.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK
Wita Anggraeni, 2024“Pengaruh Iklan Dan Promosi Penjualan terhadap
Minat Beli pada E-commerce TikTok Shop (Studi Kasus
pada Generasi Z di Kota Palopo)”. Skripsi Program
Studi Manajemen Bisnis Syariah Fakultas Ekonomi
Dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri Palopo
Di Bimbing Oleh Akbar Sabani, S.E.I., M.E.
Fokus penelitian ini membahas tentang pengaruh iklan dan promosi
penjualan terhadap minat beli pada e-commerce Tiktok Shop (Studi Kasus pada
Generasi Z di Kota Palopo). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh
mana pengaruh iklan dan promosi penjualan terhadap minat beli pada E�commerce Tiktok Shop (Studi kasus pada Generasi Z di Kota Palopo).
Metode yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif dengan
menggunakan rumus lemeshow dengan teknik penarikan sampel menggunakan
purposive sampling, sehingga jumlah sampel yang di gunakan sebanyak 100
responden. Adapun teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini
diantaranya uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji
multikolonearitas dan uji heterokedastisitas, kemudian uji regresi linear
berganda, uji hipotesis yang terdiri dari uji parsial (uji T), uji simultan (uji F),
dan uji determinasi (uji R2).
Dari hasil penelitian ini, variabel Iklan (X1) ( thitung 3,968 > ttabel 1,985),
maka H01 ditolak dan H11 diterima yang berarti terdapat pengaruh Iklan (X1)
terhadap Minat Beli (Y). Sedangkan, variabel Promosi Penjualan (X2) (thitung
4,702 > ttabel 1,985), maka H02 ditolak dan H12 diterima yang berarti terdapat
pengaruh Promosi Penjualan (X2) terhadap Minat Beli (Y). Berdasarkan hasil
analisis uji F diperoleh nilai Fhitung (41,681) > Ftabel (3,939) dan nilai
signifikansinya (0,000) < 0,05 maka terdapat pengaruh positif dan signifikan
variabel Iklan (X1) dan Promosi Penjualan (X2) secara simultan pada minat beli
(Y) sehingga H03 ditolak dan H13 diterima. Berdasarkan penelitian ini
didapatkan nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,462. Angka tersebut
memperlihatkan dari Iklan (X1) dan Promosi Penjualan (X2) berpengaruh
sebesar 46% pada Minat beli (Y). Sedangkan 54% lainnya dipengaruhi oleh
variabel lain diluar penelitian.
Kata Kunci: Iklan, Promosi Penjualan, Keputusan Pembelian.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 600 Teknologi, Ilmu Terapan > 658.15 Manajemen Keuangan
600 Teknologi, Ilmu Terapan > 658.81 Manajemen Pemasaran
Divisions: Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: Muh. Afandhy Amir
Date Deposited: 21 Nov 2024 02:04
Last Modified: 21 Nov 2024 02:04
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/9618

Actions (login required)

View Item View Item