MARDIA, MARDIA (2024) EFEKTIVITAS KONSELING KELOMPOK DENGAN TEKNIK STORYTELLING UNTUK MENINGKATKAN KEPERCAYAAN DIRI SISWA DI SMP NEGERI 5 PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.
Text
ABSTRAK.pdf Download (344kB) |
|
Text
PUSTAKA.pdf Download (460kB) |
|
Text
REPO.PDF Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK
Mardia, 2024, “Efektivitas konseling kelompok Dengan Teknik storytelling
Untuk Meningkatkan Kepercayaan Diri Siswa SMP Negeri 5
Palopo. Skripsi Program Studi Bimbingan dan Konseling Islam
Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah Institut Agama Islam
Negeri Palopo. Dibimbing Oleh Dr. Efendi P, M.Sos.I dan
Sabaruddin, S.Sos., M.Si.
Skripsi ini membahas tentang efektifnya penggunaan Teknik storytelling
dalam meningkatkan kepercayaan diri siswa. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui seberapa efektif teknik storytelling terhadap kepercayaan diri siswa
SMP Negeri 5 Palopo. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kuantitatif
dengan jenis penelitian yang digunakan adalah eksperiment the one group pre-test
dan post-test design. prosedur pengumpulan data menggunakan metode
kuesioner/angket. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil pretest sebelum
diberikan perlakuan kepercayaan diri siswa sangat kurang. Setelah diberikan
teknik storytelling dalam konseling kelompok, dalam hasil postest bahwa setelah
pemberian bantuan terlihat bahwa siswa yang kepercayaan dirinya kurang dapat
meningkat dengan teknik yang digunakan. Hasil statistik data penelitian diketahui
menggunakan Uji N-Gain Score, menunjukkan bahwa nilai rata-rata N-Gain
Score pada pemberian teknik storytelling adalah sebesar 77.9984 atau 78%
termasuk dalam kategori efektif. Dengan nilai N-Gain Score minimum 72.73%
dan maksimum 82.61% Maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan teknik
storytelling efektif dalam meningkatkan Kepercayaan diri Siswa SMP Negeri 5
Palopo.
Kata Kunci: Kepercayaan Diri,Teknik storyteling
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu sosial > 371.4 Bimbingan Siswa dan Penyuluhan, Konseling Sekolah |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi S-1 Bimbingan dan Konseling Islam |
Depositing User: | S.Ag Ilda Azizah |
Date Deposited: | 17 Apr 2024 23:50 |
Last Modified: | 17 Apr 2024 23:50 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/8667 |
Actions (login required)
View Item |