STRATEGI PENDISTRIBUSIAN DANA ZAKAT DALAM MEMBANGUN KESEJATERAAN KELUARGA MISKIN PADA BAZNAS KOTA PALOPO

SARI, RATNA (2024) STRATEGI PENDISTRIBUSIAN DANA ZAKAT DALAM MEMBANGUN KESEJATERAAN KELUARGA MISKIN PADA BAZNAS KOTA PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (323kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (241kB)
[thumbnail of REPOSITORY.PDF] Text
REPOSITORY.PDF

Download (4MB)
[thumbnail of REPOSITORY.PDF] Text
REPOSITORY.PDF

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK
Ratna sari,2024,”Strategi Pendistribusian Dana Zakat Dalam Membangun
Kesejahteraan Keluarga Miskin Pada BAZNAS Kota Palop” Skripsi
Program Studi Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
IAIN Palopo. Dibimbing oleh bapak Dr. Mujahidin, Lc., M.EI.
Penelitian ini membahas tentang strategi pendistribusian dana zakat
dalam membangun kesejahteraan keluarga miskin pada BAZNAS Kota
Palopo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: Strategi
pendistribusian dana zakat yang dilakukan BAZNAS Kota Palopo;
Untuk mengetahui bagaimana dampak pendistribusian zakat yang
dilakukan BAZNAS Kota Palopo terhadap kesejahteraan keluarga
miskin.
jenis penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research).
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Sumber data
dalam penelitian ini diperoleh dari data primer dan data sekunder. Teknik
pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan
dokumentasi. Adapun teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi
data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Hasil penilitian ini menunjukkan bahwa 1) Strategi Pendistribusian
dana zakat yang dilakukan oleh BAZNS Kota Palopo ada dua macam
yaitu distribusi komsuntif dan produktif. Bantuan zakat komsuntif ialah
bantuan yang langsung diberikan kepada mustahiq. Kemudian bantuan
zakat produktif yaitu bantuan zakat kepada mustahiq dalam bentuk modal
usaha. 2) Berdasarkan hasil penelitian di lapangan, peran dana zakat
dalam meningkatkan kesejahteraan mustahik sudah mampu berperan
untuk meningkatkan kesejahteraan mustahik karena dari ketiga aspek
(indikator) kesejahteraan mustahik yaitu aspek moral dan psikologis
(tingkat kebutuhan dasar), aspek sosial (tingkat kehidupan), aspek
ekonomi (memperluas skala ekonomi dan ketersediaan pilihan sosial dari
individu dan bangsa) sudah terpenuhi. Pengaruh kesejahteraan mustahik
setelah menerima bantuan dana zakat dilihat dari aspek pendapatan
memang 80% dari mustahik pendapatannya meningkat dikarenakan
vasiasi, dan tempat yang strategis dalam merintis usaha dan 20% dari
mustahik tidak meningkat dikarenakan mustahik ada yang mengalami
kendala secara pribadi sehingga ushanya terhambat.
Kata Kunci: Strategi, Pendistribusian, Kesejahteraan

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Agama > 2X4.144 Penerima Zakat, Mustahiq
Divisions: Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Ekonomi Syariah
Depositing User: S.E Irwansyah Muchtar
Date Deposited: 02 May 2024 06:27
Last Modified: 02 May 2024 06:27
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/8732

Actions (login required)

View Item View Item