KALSUM T.S, UMMI (2024) FENOMENA KOREAN WAVE PADA GENERASI Z DI KOTA PALOPO (STUDI ANALISIS TEORI USES AND GRATIFICATION PADA AKUN INSTAGRAM COPPAMAGZ). Other thesis, Institut Agama Islam Negeri palopo.
Text
ABSTRACT.pdf Download (78kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (135kB) |
|
Text
REPOSITORY.pdf Download (4MB) |
Abstract
ABSTRAK
UMMI KALSUM T.S, 2024. “Fenomena Korean Wave Pada Generasi Z Di
Kota Palopo (Studi Analisis Teori Uses And Gratification pada
Akun Instagram Coppamagz)”. Skripsi Program Studi
Komunikasi dan Penyiaran Islam, Fakultas Ushuluddin, Adab
dan Dakwah, Institut Agama Islam Negeri Palopo. Dibimbing
oleh Wahyuni Husain dan Fajrul Ilmy Darussalam.
Penelitian ini membahas tentang Fenomena Korean Wave pada Generasi Z di
Kota Palopo dalam Analisis Teori Uses and Gratification. Penelitian ini bertujuan
untuk mendeskripsikan bentuk pengaruh fenomena Korean wave pada generasi Z
dan untuk mendeskripsikan pengaruh fenomena Korean wave pada generasi Z
dalam perspektif teori uses and gratification. Jenis penelitian ini yaitu penelitian
kualitatif dengan metode pengumpulan data yang menggunakan observasi,
wawancara dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa 1)
Bentuk pengaruh fenomena Korean wave pada generasi Z di Kota Palopo,
meliputi K-Drama, K-Pop, K-Beauty, K-Food dan K-Fashion. Generasi Z di Kota
Palopo menonton drama Korea Selatan untuk belajar bahasa Korea Selatan dan
memahami budaya Korea Selatan, sementara K-Pop mempengaruhi gaya hidup,
mode dan identitas budaya. K-Beauty menarik minat generasi Z di Kota Palopo
dalam produk perawatan kulit dan make up, sementara K-Food menarik minat
generasi Z dengan cita rasa yang berbeda dan memberikan pengalaman kuliner
yang unik, dan K-Fashion menambah minat fashion pada kalangan generasi Z di
Kota Palopo. 2) Pengaruh fenomena Korean wave pada generasi Z di Kota Palopo
yaitu dipengaruhi oleh adanya motif dan kepuasan dalam mengakses akun
Instagram Coppamagz. Motif informan terbagi menjadi empat, yaitu motif
pengawasan (informan mengakses akun Instagram untuk mencari informasi
mengenai Korean wave), motif identitas pribadi (untuk menguatkan identitasnya
sebagai penggemar Korean wave), motif integrasi dan interaksi sosial (untuk
terhubung dengan sesama penggemar Korean wave), dan motif pengalihan (untuk
mencari hiburan dan mengalihkan diri dari rutinitas). Adapun kepuasan yang
diperoleh, yaitu kepuasan informasi (mendapatkan informasi mengenai Korean
wave), kepuasan identitas diri (menjadi lebih dekat dengan idolanya), kepuasan
integrasi dan interaksi sosial (hubungan dengan sesama penggemar semakin
dekat), dan kepuasan pengalihan (merasa terhibur dan lepas dari kepenatan yang
dihadapi).
Kata kunci: Korean Wave, Instagram, Generasi Z, Uses And Gratification
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu sosial > 302.2 Komunikasi |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah > Program Studi S-1 Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email hajrahikhlas@gmail.com |
Date Deposited: | 18 Jul 2024 06:39 |
Last Modified: | 18 Jul 2024 06:39 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/9092 |
Actions (login required)
View Item |