AFRILLAH, ALDA SINTYA (2024) STRATEGI PENGEMBANGAN OBJEK WISATA PANTAI MOLINO SEBAGAI DAERAH TUJUAN WISATA DI DESA SOROWAKO KABUPATEN LUWU TIMUR. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.
Text
REPO.pdf Download (5MB) |
|
Text
PUSTAKA.pdf Download (421kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (308kB) |
Abstract
ABSTRAK
Alda Sintya Afrilia, 2024. “Strategi Pengembangan Objek Wisata Pantai Molino
Sebagai Daerah Tujuan Wisata Di Desa Sorowako Kabupaten
Luwu Timur”. Skripsi Program Studi Ekonomi Syariah
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam
Negeri Palopo. Dibimbing oleh Agung Zulkarnain.
Skripsi ini membahas tentang Strategi Pengembangan Objek Wisata Pantai
Molino Sebagai Daerah Tujuan Wisata di Desa Sorowako Kabupaten Luwu
Timur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pengembangan objek
wisata pantai molino sebagai daerah tujuan wisata di Desa Sorowako Kabupaten
Luwu Timur dan Kendala yang terjadi dalam pengembangan objek wisata pantai
molino di Desa Sorowako Kabupaten Luwu Timur. Metode yang digunakan
dalam penelitian adalah metode kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan
dengan cara wawancara terstruktur terhadap beberapa 8 orang narasumber. Hasil
dari penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Strategi Pengembangan Objek Wisata
Pantai Molino Sebagai Daerah Tujuan Wisata di Desa Sorowako Kabupaten
Luwu Timur penting untuk meningkatkan daya tarik dan keberhasilannya sebagai
destinasi pariwisata. Faktor-faktor kunci seperti strategi pengembangan daya tarik,
pengembangan SDM dan mengoptimalkan promosi melalui pemanfaatan media
cetak dan media sosial (2) Kendala yang dihadapi dalam pengembangan Objek
Wisata Pantai Molino di Desa Sorowako, Kabupaten Luwu Timur yang perlu
diatasi untuk meningkatkan daya tarik dan kualitas pengalaman wisata ialah
keterbatasan anggaran, rendahnya keterampilan masyarakat, dan belum ada pola
promosi dan pemasaran yang efektif.
Kata Kunci: Strategi Pengembangan, Objek Wisata
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 200 Agama > 2X6.3 Ekonomi Islam, Sistem Ekonomi Islam |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Unnamed user with email musdalipa834@gmail.com |
Date Deposited: | 22 Aug 2024 01:46 |
Last Modified: | 22 Aug 2024 01:46 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/9346 |
Actions (login required)
View Item |