PENGARUH KEDISIPLINAN SISWA TERHADAP PENINKATAN PRESTASI BELAJAR PAI SISWA KELAS XI TEKNIK KENDARAAN RINGAN (TKR) SMK NEGERI 2 PALOPO

HELMI, HELMI (2018) PENGARUH KEDISIPLINAN SISWA TERHADAP PENINKATAN PRESTASI BELAJAR PAI SISWA KELAS XI TEKNIK KENDARAAN RINGAN (TKR) SMK NEGERI 2 PALOPO. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri palopo.

[thumbnail of ABSTRACK.pdf] Text
ABSTRACK.pdf

Download (226kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (346kB)
[thumbnail of REPOSITORY.pdf] Text
REPOSITORY.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK
Helmi, 2018. ‘Pengaruh Kedisiplinan Terhadap Peningkatan Prestasi Belajar
PAI Siswa Kelas XI Teknik Kendaraan Ringan (TKR) SMK Negeri 2 Palopo.
Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu
Keguruan. Pembimbing I (Dr. H. Hisban Thaha, M.Ag. dan Pembimbing II
Mawardi, S.Ag., M.Pd.I.)‟‟
Kata Kunci : Kedisiplinan, Prestasi Belajar
Skripsi ini membahas tentang: 1. Bagaimana gambaran kedisiplinan siswa
kelas XI Teknik Kendaraan Ringan (TKR) SMK Negeri 2 Palopo? 2.Bagaimana
gambaran prestasi belajar siswa kelas XI Teknik Kendaraan Ringan (TKR) SMK
Negeri 2 Palopo? 3.Apakah ada pengaruh kedisiplinan terhadap peningkatan
prestasi belajar siswa kelas XI Teknik Kendaraan Ringan (TKR) SMK Negeri 2
Palopo?
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif deskriptif dengan
desain penelitian,yaitu ex-post facto yang bersifat kausaldengan menjadikan siswa
kelas XI Teknik Kendaraan Ringan (TKR) SMK Negeri 2 Palopo menjadi
populasi dengan jumlah 68 siswa..Instrumen penelitian ini menggunakan angket
sedangkan teknik analisis statistik yang digunakan untuk mengolah data hasil,
yakni analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial dengan menggunakan
program SPSS ver. 22 for windows.
Hasil pengolahan data diperoleh kedisiplinan pada siswa kelas XI Teknik
Kendaraan Ringan (TKR) SMK Negeri 2 Palopo adalah tinggi dengan frekuensi
37 orang dan hasil persentase 54%dengan skor rata-rata adalah 64.1912.
Sedangkan prestasi belajar siswa kelas XI Teknik Kendaraan Ringan (TKR)
SMK Negeri 2 Palopo termasuk dalam kategori cukup dengan frekuensi 58
orang dan hasil persentase 85%. Adapun skor rata-rata adalah 78.3676. Adapun
hasil penelitiannya menunjukkan bahwa terdapat pengaruh pengaruh kedisiplinan
siswa terhadap peningkatan prestasi belajar siswa kelas XI Teknik Kendaraan
Ringan (TKR) SMK Negeri 2 Palopo didukung oleh koefisien R2 (R Square)
sebesar 20,2%.sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial > 371.5 Disiplin Sekolah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email hajrahikhlas@gmail.com
Date Deposited: 01 Oct 2024 06:18
Last Modified: 01 Oct 2024 06:18
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/9423

Actions (login required)

View Item View Item