PUSNIATI (2024) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR CERITA BERGAMBAR BERBASIS NILAI-NILAI KEISLAMAN PADA TEMA KELUARGAKU DENGAN SUBTEMA ANGGOTA KELUARGAKU PADA PESERTA DIDIK KELAS I SDN 230 TONDOK TANGNGA KABUPATEN LUWU UTARA. Other thesis, Institut Agama Islam Negeri palopo.
Text
ABSTRAK.pdf Download (78kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (135kB) |
|
Text
REPOSITORY.PDF Download (9MB) |
Abstract
ABSTRAK
Pusniati, 2024. “Pengembangan Bahan Ajar Cerita Bergambar berbasis Nilai-
nilai Keislaman pada Tema Keluargaku dengan Subtema Anggota
Keluargaku pada Peserta Didik Kelas I SDN 230 Tondok Tangnga”.
Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas
Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Palopo.
Dibimbing oleh Sukirman Nurdjan dan Alauddin.
Skripsi ini merupakan sebuah studi tentang Pengembangan Bahan Ajar Cerita
Bergambar berbasis Nilai-nilai Keislaman pada Tema Keluargaku dengan
Subtema Anggota Keluargaku pada Peserta Didik Kelas I SDN 230 Tondok
Tangnga. Tujuan penelitian ini adalah untuk: mengetahui analisis kebutuhan ,
menghasilkan rancangan, dan mengevaluasi kevalidan dan kepraktisan Bahan
Ajar Cerita Bergambar berbasis Nilai-nilai Keislaman pada Tema Keluargaku
dengan Subtema Anggota Keluargaku pada Peserta Didik Kelas I SDN 230
Tondok Tangnga.
Penelitian ini merupakan jenis R&D (Research and Development) yang
menggunakan model pengembangan 4D (Four-D). Penelitian dilakukan di SDN
230 Tondok Tangnga dengan cara mengobservasi proses pembelajaran serta
mewawancarai guru kelas. Subjek penelitian adalah peserta didik, sedangkan
objek penelitian adalah bahan ajar cerita bergambar yang dikembangkan.
Validitas produk dievaluasi menggunakan instrumen angket dengan skala likert
yang diisi oleh dosen ahli.
Penelitian ini menghasilkan sebuah produk berupa bahan ajar buku cerita
bergambar yang dinilai oleh 3 ahli yaitu ahli Agama dengan nilai 97,5% (kategori
valid), ahli desain dengan nilai 81,6% (kategori valid), dan ahli bahasa dengan
nilai 78,3% (kategori cukup valid). Sementara itu, hasil uji praktikalitas
menunjukkan nilai persentase 82% (kategori sangat praktis).
Kata kunci: Pengembangan bahan ajar buku cerita bergambar, berbasis nilai-nilai
keislaman
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu sosial > 370 Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Program Studi S-1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Unnamed user with email hajrahikhlas@gmail.com |
Date Deposited: | 14 Oct 2024 07:25 |
Last Modified: | 14 Oct 2024 07:25 |
URI: | http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/9456 |
Actions (login required)
View Item |