PENGARUH KUALITAS LAYANAN, KEPERCAYAAN DAN KEPUASAN TERHADAP LOYALITAS NASABAH (STUDI PADA BANK MUAMALAT KC PALOPO)

NURRAHMANANDY, ALIFANANDA (2024) PENGARUH KUALITAS LAYANAN, KEPERCAYAAN DAN KEPUASAN TERHADAP LOYALITAS NASABAH (STUDI PADA BANK MUAMALAT KC PALOPO). Other thesis, Institut Agama Islam Negeri Palopo.

[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (134kB)
[thumbnail of PUSTAKA.pdf] Text
PUSTAKA.pdf

Download (244kB)
[thumbnail of REPO.pdf] Text
REPO.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK
Alifananda Nurrahmanandy, 2023. “Pengaruh Kualitas Layanan, Kepercayaan,
Dan Kepuasan Terhadap Loyalitas Nasabah (Studi Pada Bank
Muamalat KC Palopo)”. Skripsi Program Studi Perbankan
Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Institut Agama
Islam Negeri Palopo. Dibimbing oleh Ishak.
Skripsi ini membahas mengenai Pengaruh Kualitas Layanan, Kepercayaan, Dan
Kepuasan Terhadap Loyalitas Nasabah khususnya pada nasabah Bank Muamalat
KC Palopo. Penelitian ini bertujuan: untuk mengetahui bagaimana pengaruh
kualitas layanan, kepercayaan, dan kepuasan terhadap loyalitas nasabah bank
Muamalat KC Palopo; Untuk pengaruh kualitas layanan, kepercayaan dan kepuasan
secara simultan terhadap loyalitas nasabah Bank Muamalat KC Palopo. Jenis
penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Adapun populasi dalam penelitian ini
yakni seluruh nasabah Bank Muamalat KC Palopo sebanyak 22.050. Sampel
penelitian ini sebanyak 100 reponden diambil dengan teknik pengambilan sampel
probability sampling dengan teknik pengumpulan sampel menggunakan simple
random sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan
angket/kuesioner. Selanjutnya teknik analisis data dalam penelitian ini
menggunakan analisis kuantitatif dengan bantuan program SPSS 25. Berdasarkan
hasil analisis kuantitatif untuk variabel Kualitas Layanan pada uji t nilai thitung < ttabel
(0.588 < 1,9849) dan signifikansi 0.924 > 0.05, jadi kualitas layanan tidak
berpengaruh pada loyalitas nasabah pada bank Muamalat Palopo. Untuk variabel
Kepercayaan pada uji t nilai thitung < ttabel (1.600 < 1,9849) dan signifikansi 0.113 >
0.05 sehingga kepercayaan tidak berpengaruh pada loyalitas nasabah pada bank
Muamalat Palopo. Untuk variabel Kepuasan pada uji t nilai thitung > ttabel (8.233 >
1,9849) dan signifikansi 0.000 < 0.05 sehingga kepuasan berpengaruh pada
loyalitas nasabah pada bank Muamalat Palopo. Variabel kualitas layanan,
kepercayaan dan kepuasan berpengaruh secara simultan terhadap loyalitas nasabah,
dapat dilihat dari nilai Fhitung > Ftabel (123,417 > 2,70), dengan tingkat signifikansi
sebesar 0,000 < 0,05. Sehingga besarnya pengaruh ditunjukkan oleh nilai koefisien
determinasi (R Square) 79,4% variabel loyalitas nasabah bisa dijelaskan oleh
variabel independen sedangkan sisanya 20,6% dipengaruhi oleh variabel lain yang
tidak dijelaskan dalam penelitian ini.
Kata Kunci: Kualitas Layanan, Kepercayaan, Kepuasan, Loyalitas Nasabah
xxv
ABSTACRT
Alifananda Nurrahmanandy, 2023. "The Effect of Service Quality, Trust, and
Satisfaction on Customer Loyalty (Study at Bank Muamalat KC
Palopo)". Thesis Sharia Banking Study Program, Faculty of
Economics and Islamic Business, Palopo State Islamic Institute.
Supervised by Ishak.
This thesis discusses the effect of service quality, trust, and satisfaction on customer
loyalty, especially for customers of Bank Muamalat KC Palopo. This study aims:
to determine how the influence of service quality, trust, and satisfaction on
customer loyalty of Muamalat KC Palopo bank; To influence service quality, trust
and satisfaction simultaneously on customer loyalty of Muamalat KC Palopo Bank.
This type of research is quantitative research. The population in this study were all
22,050 customers of Bank Muamalat KC Palopo. The sample of this study was 100
respondents taken with probability sampling technique with sample collection
technique using simple random sampling. The data collection technique in this
study used a questionnaire. Furthermore, the data analysis technique in this study
uses quantitative analysis with the help of the SPSS 25 program. Based on the
results of quantitative analysis for the Service Quality variable in the t test, the
tcount value < t table (0.588 < 1.9849) and significance 0.924 > 0.05, so service
quality has no effect on customer loyalty at Muamalat Palopo bank. For the Trust
variable in the t test, the tcount value < t table (1.600 < 1.9849) and significance
0.113 > 0.05 so that trust has no effect on customer loyalty at Muamalat Palopo
bank. For the Satisfaction variable in the t test, the tcount value> ttable (8,233>
1.9849) and significance 0.000 <0.05 so that satisfaction affects customer loyalty
at Muamalat Palopo bank. Service quality variables, trust and satisfaction
simultaneously affect customer loyalty, it can be seen from the value of Fcount>
Ftabel (123.417> 2.70), with a significance level of 0.000 <0.05. So that the
magnitude of the influence is indicated by the coefficient of determination (R
Square) 79.4% of customer loyalty variables can be explained by the independent
variable while the remaining 20.6% is influenced by other variables not explained
in this study.
Keywords: Service Quality, Trust, Satisfaction, Customer Loyalty

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial > 332.17 Layanan Bank
Divisions: Fakultas Ekonomi Bisnis Islam > Program Studi S-1 Perbankan Syariah
Depositing User: S.Ag Ilda Azizah
Date Deposited: 17 May 2024 02:04
Last Modified: 17 May 2024 02:04
URI: http://repository.iainpalopo.ac.id/id/eprint/8829

Actions (login required)

View Item View Item